Laman

CUPLIKAN 5

KELUH KESAH


Dalam cuplikan kali ini, saya akan menyajikan ungkapan-ungkapan beberapa remaja mengenai keluh kesahnya. Semoga ungkapan mereka bisa menginspirasi kita untuk tetap bersyukur dengan segala hal yang telah kita miliki sampai detik ini. Atau mungkin beberapa dari ungkapan tersebut mewakili kita yang juga pernah merasakannya. Berikut cuplikannya :

“Saat seseorang meninggal, kau tak bisa mengatasi kesedihanmu dengan melupakan; kau mengatasinya dengan mengingat, dan menyadari bahwa tak seorang pun benar-benar lenyap atau hilang kalau mereka sudah pernah hadir dalam hidup kita dan mencintai kita, seperti kita mencintai mereka.”

“Setelah pacar terbaikku itu meninggal, aku tahu aku akan bisa jatuh cinta lagi, tapi aku takkan pernah menemukan penggantinya. Sebaliknya, aku akan terus membawanya sambil meneruskan hidupku. Dia akan mendampingiku saat aku lulus kuliah. Dia akan ada bersamaku saat ayah berada disampingku pada acara pernikahanku. Dia juga akan bersamaku saat aku mengajari anak pertamaku bermain softball. Dan kelak kami akan bersama-sama kembali, kalau sudah waktunya aku meninggalkan dunia ini.”

“Aku menyadari bahwa aku harus menerima diriku sebagaimana adanya, dengan segala kelebihan dan kekuranganku. Aku memang memfokuskan perhatian pada sekolah dan suka “nongkrong” di perpustakaan, tapi aku sudah belajar untuk tidak mengorbankan hal-hal yang percuma hanya karena ingin membuat cowok terkesan. Bagaimanapun orang tak bisa selamanya berpura-pura. Siapapun yang menjadi pacarku nanti, harus menyukaiku sebagaimana adanya aku.”

 “Aku tahu bahwa aku bukan orang yang paling menarik atau paling populer, tapi aku jelas tidak jelek. Aku suka memperhatikan gadis-gadis yang sudah sering ganti-ganti pacar, dan aku suka bertanya-tanya apa sih daya tarik mereka yang membua cowok-cowok tergila-gila? Beberapa diantara mereka penampilannya sangat biasa, bahkan tidak bisa dibilang cantik.”

“Aku telah menang menghadapi rintangan yang mencegahku untuk merasakan kebahagiaan. Sikap positif, tekad kuat, dan beberapa kata istimewa dari seorang sahabat yang istimewa bisa membuat perubahan besar.”

“Aku mengalami kerusakan saraf pada kedua telingaku, sehingga aku harus menggunakan alat bantu dengar. Selama ini, satu-satunya harapanku adalah menjadi gadis remaja yang “normal”. Tapi, sejak aku masuk SMU, harapan itu berubah. Nilai-nilaiku selalu bagus sejak aku masih duduk di bangku TK. Aku punya keluarga yang menyayangiku, teman-teman yang baik, dan pacar yang oke-oke saja dengan kondisiku ini. Kalau dilihat secara keseluruhan, bisa kukatakan bahwa ternyata aku cukup normal.”

“Kalau menghadapi masalah, aku tidak akan lagi berkata ‘Aduh! Hidupku kacau balau!’ Sebaliknya, aku harus berkata ‘Aku tahu cobaan ini tidak akan berlangsung selamanya. Masalahnya apa yang bisa kupelajari dari persoalan ini, supaya aku bisa menjadi pribadi yang lebih baik?”




Ditulis Oleh : Lucksy Dwilaras

CUPLIKAN 4

SURAT PENTING


Wah, kali ini saya akan menunjukkan sebuah tulisan berjudul SURATKU. Tulisan ini saya dapatkan dari sebuah buku yang amat sangat bagus. Ia menuliskan sebuah ungkapan yang dirasakan oleh seseorang yang sedang mengalami depresi berat dan sangat putus asa. Kita baca yuk! Kali aja bisa menginspirasi kalian yang sedang depresi juga. Tulisan ini ditulis oleh seseorang yang menamakan dirinya “Seseorang yang peduli”. Ini dia cuplikannya :

SURATKU

HEI, KAMU!

Ya, kamu! Kamu yang memegang botol pil atau pistol terisi peluru di tanganmu. Bisakah kau pikirkan sejenak tentang niatmu itu? Peluru itu akan melubangi kepalamu dan tali itu akan membuat wajahmu jadi dingin kelabu.
Apa sih masalahmu? Terlalu banyak tugas? Ortu menyebalkan? Atau baru diputus oleh pacar? Apa pun penyebabnya, apakah layak mengorbankan masa depan yang hebat? Saat ini mungkin kamu beranggapan tak apa-apa, tapi sepuluh tahun mendatang, saat kamu menggendong anak pertamamu, apa kamu akan tetap merasa demikian? Aku tidak akan bicara bermanis-manis. Orangtuamu mungkin memang menyebalkan, dan kamu mungkin terlalu banyak mengalami banyak tekanan, tapi apa tidak menyesal mengambil jalan pintas bunuh diri? Kalau kamu masih tetap berniat menelan pil-pil atau meminum racun itu, sepertinya kamu belum berpikir masak-masak.
Aku pun pernah mengalami hal yang sama. Hidup ini seperti permainan. Kadang hadiahnya bagus, kadang mengecewakan. Kamu tinggal memutar lagi roda permainan dan berharap mendapat hadiah yang lebih bagus. Dan jangan bilang bahwa tak ada yang menyayangimu, sebab setiap orang mempunyai seseorang yang sayang padanya. Aku pun sayang padamu. Aku sayang padamu dengan segala rasa sayang yang dimiliki seorang remaja.
Jadi, apapun benda pembunuh di tanganmu itu, buang sajalah, dan yakinlah bahwa kamu akan baik-baik saja. Segala sesuatunya akan beres.

Salam sayang,
Seseorang yang peduli.



Gimana? Bagus kan suratnya? Cukup memotivasi nih kalau-kalau kalian ngerasa engga berguna lagi hidup di dunia ini. Selain surat motivasi diatas, kalian pastinya masing-masing punya agama kan? Jadikan juga agama sebagai pemoivator utama kalau hidup ini adalah ibadah.



CUPLIKAN 3

PUISI SEORANG GADIS

Dalam cuplikan kali ini saya akan menceritakan mengenai seorang gadis remaja (lagi) yang merasa putus asa akan keterbatasannya.
Dia merasa tidak seberuntung teman-temannya untuk masalah yang berkaitan dengan “pacaran”. Menurutnya, setiap orang disekitarnya selalu mendapatkan “cowok yang tepat”. Pada suatu malam, saat teman-temannya sedang pergi dengan pacarnya masing-masing, gadis ini menulis sebuah puisi yang sangat indah.. Saya sangat menyukainya.
Berikut ini cuplikannya :

Cermin Ajaibku

Ada cermin di rumahku,
Terpasang di tembok kamar mandiku.
Banyak cermin pernah kulihat,
Namun tak seramah yang kini kudapat.

Kapan pun aku melihat,
Setiap detik setiap saat.
Sosok cantik selalu ditampilkannya,
Sosokku sendiri, yang ada di sana.

Kenapa di situ aku bisa selalu tampil cantik,
Kapan pun juga setiap hari?
Dan kenapa cowok-cowok di sekolahku,
Tidak melihat sosokku seperti di cermin itu?

Kalau saja mereka melihat gadis itu,
Yang tersenyum di cermin menatapku,
Mungkin akan ada yang mengajakku berkencan.
Hal yang sudah beberapa lama tidak kurasakan.

Tapi maukah ku berkencan dengan cowok,
Yang menilai hanya dari tampak luar?
Atau lebih baik kupergi dengan dia
Yang menyayangi dan menghargaiku apa adanya?

Dia yang menghargai kecerdasanku,
Rasa humor dan seleraku.
Dia yang menyayangiku karena ketidakegoisanku,
Sifat yang sampai kini masih kusimpan selalu.

Dia yang mencintaiku karena apa-apa yang kulakukan,
Dan caraku melakukannya.
Dia yang mencintaiku dalam setiap tarikan napasku,
Dan setiap galur cerah cahaya mentari.

Kapankah dia akan menemukanku,
Dan melihat sosok yang di cerminku?
Kapankah dia datang ‘tuk memenuhi ruang,
Yang menganga kosong di dalamku?

Akankah dia muncul di depan pintu,
Saat ‘ku hampir melepaskan harapanku?
Ataukah dia muncul saat kedamaian sudah dihatiku,
Dan kekuatan ‘tuk membantuku terus maju?

Sebab diriku bukan hanya yang tampak dari luar,
Aku adalah aku, hingga ke pusat diriku.
Dan setelah kubelajar menyayangi diriku,
Pasti ada seseorang yang akan lebih mencintaiku.


Ending puisinya bagus deh.. Jadi terinspirasi pengen ikutan bikin puisi juga nih, hehehe.



CUPLIKAN 2

 DEKLARASI KEMANUSIAAN

Berikut ini ada sebuah cuplikan dari seorang remaja yang membahas mengenai Deklarasi Kemanusiaan yang sepantasnya dimiliki para remaja di seluruh dunia. Semoga bermanfaat yaa..

DEKLARASI KEMANUSIAAN


Dengan ini aku menyatakan bahwa aku adalah manusia.
Aku adalah manusia yang bisa merasakan kebahagiaan dan tawa, juga bisa merasa sedih dan meneteskan air mata. Aku adalah manusia yang memiliki kebuutuhan untuk mencintai dan membantu sesama, juga merasa butuh dicintai dan ditolong oleh sesama. Aku adalah manusia yang mempunyai mimpi-mimpi dan prestasi, tapi terutama aku adalah manusia yang memiliki kekurangan-kekurangan dan bisa melakukan kesalahan-kesalahan.
Sebagai manusia, aku berhak atas hal-hal berikut ini :
  1. Aku berhak untuk tidak sempurna.
  2. Aku berhak untuk membuat banyak kesalahan (kadang-kadang kesalahan besar)
  3. Aku berhak belajar dari kesalahan-kesalahanku, dan kemudian melanjutkan hidupku.
  4. Aku berhak untuk memaafkan diriku sendiri.
  5. Aku berhak untuk merasakan apa yang kurasakan.
  6. Aku berhak untuk tertawa sampai keluar air mata, dan menangis sampai kesedihanku sirna.
  7. Aku berhak untuk menjalani hidup sesuai pilihanku.
  8. Aku berhak untuk mendapatkan kebahagiaan.
  9. Aku berhak untuk memiliki kepercayaan-kepercayaan sendiri.
  10. Aku berhak untuk memiliki teman sejati dan cinta sejati.
  11. Aku berhak untuk dicintai oleh orang-orang lain.
  12. Aku berhak untuk dicintai oleh diriku sendiri.
Cuplikan diatas bisa menjadi penyemangat untuk para remaja karena kita mempunyai hak-hak yang bisa kita buat sendiri selama tidak merugikan orang lain. Jadi harus tetap selektif ya dalam menentukan hak dan kewajiban kita sebagai remaja.


CUPLIKAN 1

 INSPIRASIKU

Ada sebuah surat yang disampaikan oleh seorang gadis remaja mengenai keluhannya tentang kehidupan yang ia jalani. Berikut cuplikannya :

Aku sudah cukup lama menjadi penggemar berat seri Chicken Soup for The Soul. Buku Chicken Soup yang pertama kubaca adalah dari perpustakaan pribadi guru bahasa inggris-ku. Begitu mulai membacanya, aku segera saja “kecanduan” pada buku itu. Aku merasa “nyambung” dengan sebagian besar kisah-kisah di dalamnya, dan kusadari bahwa di luar sana ada orang-orang yang mengalami hal-hal seperti yang kualami meskipun kisah-kisah tersebut terjadi di Amerika). Tidak masalah dari negara mana mereka berasal; situasi-situasi semacam itu terjadi di seluruh dunia. Aku tidak sendirian.

Salah satu pesan yang kudapatkan dari kisah-kisah itu adalah; sikap kita memainkan peran yang sangat penting dalam menentukan hasil akhir situasi-situasi tersebut. Maka aku memutuskan untuk mencoba memandang segala sesuatu dari sudut yang positif, dan cara ini ternyata sangat membantu untuk menjadikanku lebih bahagia. Hal lain yang kupelajari adalah pentingnya kegiatan menulis sebagai sarana untuk mengatasi depresi. Kalau sedang tertekan atau sedih, aku akan mengambil bolpoin dan menuliskan segala perasaan negatif yang kurasakan. Aku sangat terbantu dengan cara itu.


Cuplikan surat diatas cukup menginspirasi saya untuk menunjukkannya pada kalian (yang membaca artikel ini). Semoga saja sepenggal cuplikan diatas bisa membantu kalian yang sedang galau karena sebuah masalah. Karena saya sendiri yang sudah membaca buku itu sangat amat merasakan manfaatnya. Sebenarnya kalau diberi kesempatan untuk ikut serta mengisi curahan hati saya pada buku best seller itu saya pasti senang sekali bisa berbagi dengan seluruh remaja di dunia. Bagi kalian yang penasarn bagaimana isi buku tersebut. Silahkan baca yaa, kalian bisa membelinya di toko buku kalau memang masih ada stoknya. Atau kalau engga mau beli boleh juga pinjam punya saya :)



Sumber : Buku Chicken Soup For Teenage Soul Letters

Komunikasi Dalam Organisasi

PENTINGNYA KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI

Komunikasi itu penting. Menurut saya begitu. Dengan berkomunikasi kita dapat bertukar pikiran, membicarakan banyak hal, dan berbagi informasi antara satu dengan lainnya. Itu definisi berkomunikasi menurut saya. Saya rasa para ahli ilmu komunikasi pun punya definisi yang serupa.

Komunikasi bisa terjadi dimana saja, kapan saja, dan juga oleh siapa saja. Komunikasi itu kebutuhan alami setiap orang. Komunikasi biasa dilakukan dengan berinteraksi melalui berbagai media. Baik secara langsung maupun tidak langsung. Komunikasi diperlukan karena selain dapat memberi dan memperoleh informasi, dengan berkomunikasi juga setiap orang akan mempererat hubungan dengan sesamanya. Dengan kecocokan dari komunikasi yang terjalin akan tercipta suasana mendukung yang terarah pada tujuan yang sama. Oleh karena itu, komunikasi melibatkan orang terhadap adanya suatu organisasi.

Seperti yang sudah pernah saya bahas pada artikel sebelumnya mengenai organisasi, hal yang paling kita ingat dari definisi tentang organisasi adalah sekelompok orang dalam suatu wadah yang mempunyai tujuan yang sama. Dengan melihat definisi tersebut, dapat kita simpulkan bahwa untuk mengarahkan sekelompok orang tersebut dalam mewujudkan tujuan mereka, perlu adanya komunikasi yang berjalan baik. Misalnya dengan mengadakan rapat, musyawarah untuk mencapai kesepakatan, dsb.

Di dalam suatu organisasi, jika komunikasinya berjalan dengan baik tentu akan lebih mudah dalam pencapaian tujuan mereka. Untuk itu diperlukan kenyamanan antar anggotanya dalam berkomunikasi. Media berkomunikasi kini sangat beragam, mulai dari yang secara langsung maupun menggunakan alat komunikasi berteknologi canggih. Semua bentuk komunikasi yang ada di dalam suatu organisasi sangat berperan pada aktifitas organisasi tersebut sehingga dapat mempengaruhi lingkungan di dalamnya.

Maka dari itu, adanya komunikasi di dalam suatu organisasi sangatlah penting karena merupakan pendukung aktivitas dari suatu organisasi. Tanpa disadari atau tidak, komunikasi akan terjadi begitu saja karena memang itulah inti berorganisasi, yaitu saling berkomunikasi untuk menyelesaikan sesuatu demi tercapainya tujuan bersama.


Manfaat Jamur

Khasiat Hebat Si Jamur Kuping

Kalian semua pasti sudah tidak asing lagi sama si Jamur Kuping ini. Selain karena sering ditemukan di berbagai macam olahan makanan sehat, jamur kuping juga sangat familiar dikenal oleh orang-orang karena namanya yang unik ini. Jamur Kuping, jamur yang bentuknya seperti kuping (daun telinga). Kenapa bisa dibilang jamur kuping ya? Hmm pastinya karena bentuknya mirip sama daun telinga manusia. Kalian pasti sudah pernah lihat bentuknya kan? Hah? Belum? Bagi yang belum, nih lihat ya foto di bawah ini..


Nah.. terlihat jelas kan bentuk jamur ini melebar mirip seperti kuping. Kalian tahu engga sih? Jamur kuping ini banyak manfaatnya loh. Menurut berbagai sumber yang saya baca, khasiat yang paling menonjol dari jamur jenis ini adalah pada lendirnya. Waw, jamur berlendir? Menjijikan sepertinya. Tapi, lendir yang keluar dari jamur kuping ini memiliki banyak khasiat loh teman-teman. Contohnya :

1. Untuk menonaktifkan berbagai macam racun. 

2. Untuk menghambat dan mencegah penggumpalan darah.

3. Untuk menetralkan kolesterol.

4. Untuk menghambat pertumbuhan kanker.

Cara untuk menghasilkan lendir jamur kuping yang sangat bermanfaat ini adalah merebusnya  hingga jamur mengeluarkan cairan yang kental. Walaupun terlihat menjijikan, tapi dengan tahu manfaatnya yang luar biasa ini saya rasa tidak ada salahnya juga mencoba. Oia, khusus para wanita yang ingin melancarkan datang bulan, bisa juga mengonsumsi jamur kuping ini. Selain lendirnya yang bermanfaat, daging jamurnya pun memiliki khasiat untuk mengurangi panas dalam, mengurangi rasa sakit pada kulit akibat luka bakar, dan lain-lain.

Jamur kuping mudah didapat di pasaran loh. Di supermarket biasanya saya sering melihatnya. Jadi, untuk mengonsumsi si jamur kuping ini kita tidak akan kewalahan untuk mencarinya. Benar-benar menguntungkan ya, mudah didapat dan banyak khasiatnya.


Uniknya Budaya Sunda

Beragam Budaya Sunda

Kebudayaan Sunda merupakan salah satu kebudayaan yang menjadi sumber kekayaan
bagi bangsa Indonesia yang perlu dilestarikan. Ternyata hampir semua orang Sunda beragama Islam. Hanya sebagian kecil yang tidak beragama Islam, diantaranya orang-orang Baduy yang tinggal di Banten. Tetapi ada juga yang beragama Katolik, Kristen, Hindu, Budha. Suku Sunda umumnya hidup bercocok tanam. Kebanyakan mereka tidak suka merantau atau hidup berpisah dengan orang-orang dekatnya.

Tanah Sunda (Priangan) dikenal memiliki aneka budaya yang unik dan menarik loh,
Jaipongan misalnya. Tari tradisional ini adalah salah satu seni budaya yang terkenal dari daerah Sunda. Jaipongan atau Tari Jaipong sebetulnya merupakan tarian yang sudah modern karena merupakan modifikasi dari tari tradisional khas Sunda yaitu Ketuk Tilu. Tari Jaipong ini dibawakan dengan iringan musik yang khas pula, yaitu Degung. Musik ini merupakan kumpulan beragam alat musik seperti Kendang, Go'ong, Saron, Kacapi, dsb. Ciri khas dari Tari Jaipong ini adalah musiknya yang menghentak, dimana alat musik kendang terdengar
paling menonjol selama tarian berlangsung. Tarian ini biasanya dibawakan oleh seorang, berpasangan atau berkelompok. Sebagai tarian yang menarik, Jaipong sering dipentaskan pada acara-acara hiburan atau pesta pernikahan.

Selain seni tari, Sunda juga terkenal dengan seni suaranya. Dalam memainkan
Degung biasanya ada seorang penyanyi yang membawakan lagu-lagu Sunda dengan nada dan alunan yang khas. Penyanyi ini biasanya seorang wanita yang dinamakan Sinden. Tidak sembarangan orang dapat menyanyikan lagu yang dibawakan Sinden karena nada dan alunannya cukup sulit untuk dipelajari. Selain itu, Sunda terkenal dengan kesenian Wayang Golek-nya. Wayang Golek adalah pementasan sandiwara boneka yang terbuat dari kayu dan dimainkan oleh seorang dalang. Sama juga seperti Jaipong, pementasan Wayang Golek diiringi musik Degung dan juga ada Sindennya. Wayang Golek biasanya dipentaskan pada acara hiburan dan pesta pernikahan atau acara lainnya. Dan yang uniknya, biasanya pementasan Wayang Golek diadakan saat malam hari, malahan sampai semalam suntuk. Cerita yang dibawakan biasanya tentang pergulatan antara tokoh baik melawan tokoh jahat. Ceritanya pun banyak diilhami dari budaya Hindu, seperti Ramayana atau Perang Baratayudha.

Unik-unik sekali ya budaya Sunda. Sebenarnya masih banyak lagi beragam budaya Sunda yang ada. Mudah-mudahan budaya Sunda ini tetap eksis di negara kita. Jangan sampai terkikis oleh budaya modern. Kalau budaya Sunda ini bisa terus dipertahankan, bangsa kita akan semakin dikenal dengan kekayaan budayanya yang khas dan beragam.

Epidemi Merokok

Bagaimana Hal-Hal Kecil Berhasil Membuat Perubahan Besar
(PART 1)

Sebuah ulasan menarik telah saya baca dari sebuah buku yang lumayan tebal tapi cukup ringan. Buku tersebut merupakan buku alih bahasa yang kata-katanya cukup membingungkan sebenarnya. Mungkin karena saya masih pemula sebagai pembaca buku. Tapi setelah saya baca lebih mendalam lagi, waw ternyata cukup mengesankan juga. Di buku ini saya mempelajari tentang latar belakang dari adanya sebuah titik puncak. Tidak selalu dalam bentuk hal yang positif memang, lebih spesifiknya lagi tentang sebuah epidemi (menurut buku itu).

Epidemi-epidemi yang diceritakan dalam buku itu sangat beragam. Mulai dari peningkatan sebuah produk, tindak kriminalitas, kebiasaan manusia, dsb. Pada artikel kali ini, saya akan membahas bagian mengenai kebiasaan manusia. Lebih tepatnya mengenai kebiasaan MEROKOK.

Merokok merupakan kebiasaan buruk. Saya rasa setiap orang mengetahui hal itu. Namun pada kenyataannya, orang-orang yang merokok seperti yang tidak tahu mengenai hal itu. Entah karena mereka benar-benar tidak tahu atau memang tidak mau tahu. Memang cuma mereka yang merokok-lah yang tahu jawabannya. Sebenarnya kenapa merokok menjadi suatu kebiasaan manusia ya?

Seseorang mengemukakan bahwa merokok di kalangan remaja merupakan salah satu fenomena gaya hidup modern yang paling memusingkan. Kenapa bisa memusingkan? Karena sampai detik ini pada kenyataannya tidak seorang pun tahu cara menghilangkan kebiasaan buruk tersebut. Kalaupun tahu, mungkin hanya beberapa saja yang berhasil terlepas dari jerat merokok. Dan menurut buku yang saya baca, asumsi utama yang dipegang oleh gerakan ANTI MEROKOK adalah bahwa pengusaha rokok telah membujuk kaum remaja dengan membohongi mereka, dengan menggambarkan bahwa merokok itu sangat nikmat dan jauh tidak berbahaya dibanding yang sesungguhnya. Oleh karena itu, untuk mengatasi persoalan tersebut pemerintah membatasi dan mengawasi iklan rokok sehingga para pengusaha kesulitan untuk berbohong. Bahkan kampanye-kampanye pun turut serta dalam meramaikan gerakan ANTI MEROKOK tersebut. Pada kenyataannya, penyelesaian dengan cara tersebut tidak begitu efektif.

Pernah mikir engga sih, jangan-jangan kebiasaan merokok itu justru lahir karena gencarnya kampanye gerakan ANTI MEROKOK. Remaja-remaja yang umumnya labil terhadap pergaulan di lingkungan mereka justru akan menanggapi pesan moral yang positif itu justru menjadi negatif. Sebagian mungkin akan berfikir, “Wah, kita tidak boleh merokok, karena berbahaya”. Atau bahkan malah ada yang berfikir “Oh.. emangnya iya ya begitu? Masa sih.. Tapi orangtua kita tetap merokok.”. Nah, dari situlah timbul suatu titik puncak dimana akan adanya sejumlah remaja yang tidak merokok sama sekali, atau malah mulai mencoba-coba.

Penjelasan diatas engga bermaksud menyatakan bahwa upaya untuk memerangi kebiasaan buruk merokok sebaiknya dihentikan saja. Justru dari situlah kita dapat mengetahui bahwa pola berfikir kita selama ini perlu diperbaharaui lagi. Mungkin masih ada cara-cara lain yang benar-benar bisa memusnahkan kebiasaan merokok tersebut. Pesan moral mungkin berlaku bagi mereka yang memang mengerti akan hal itu. Lalu mereka yang tidak paham bagaimana? Hmm mungkin saran saya untuk pemerintah adalah tutup pabrik rokoknya aja kali yaa, hehehe..

Sumber : Buku The Tipping Point

Kampusku

PADATNYA GUNADARMA

Tahun ajaran 2010 jumlah mahasiswa Gunadarma mengalami peningkatkan yang cukup ‘wah’. Kampus ini memang memiliki daya tarik tersendiri yang menurut saya memang terlihat cukup istimewa. Berbagai macam pilihan fakultas ada disini. Tentunya yang paling menonjol adalah fakultas yang bergerak pada bidang komputer dan teknologi informasi. Sudah menjadi ciri khas tersediri bahwa Gunadarma memiliki keunggulan dalam bidang IT-nya. Terlihat dari banyaknya peminat yang memilih jurusan ini.

Kualitas yang dimiliki Gunadarma, khususnya di bidang IT memang memiliki keunggulan. Mulai dari berbagai fasilitasnya yang berstandar teknologi komputer, link kerja, berbagai aktfitas seminar, workshop dan juga lomba-lomba karya ilmiah yang berhubungan dengan teknologi. Dengan berbagai kelebihan yang dimiliki Gunadarma pada bidang ini, sangatlah wajar kalau peminatnya semakin melimpah.

Melimpahnya jumlah mahasiswa baru yang masuk Gunadarma memiliki dampak positif dan negatif baik bagi para mahasiswanya maupun lingkungan Gunadarma ini sendiri.
Dampak positifnya, dengan banyaknya jumlah mahasiswa Gunadarma pada tahun ajaran 2010 ini akan semakin banyak pula talenta-talenta yang akan dihasilkan oleh mahasiswanya dalam bentuk karya-karya yang bermanfaat untuk dipublikasikan, sehingga akan meningkatkan kualitas Gundarma dari segi mutu pendidikannya. Walaupun hal tersebut tidak menjamin, tentunya dengan jumlah yang melimpah ini akan meningkatkan persaingan keahlian dari masing-masing individu dalam bersaing untuk menciptakan karya ilmiah yang semakin bermutu.

Dampak negatif dari peningkatan jumlah mahasiswa ini dapat dirasakan oleh berbagai pihak terkait baik di dalam maupun di luar lingkungan Gunadarma, misalnya :

-    Dari segi operasional :

1.    Lahan parkir harus diperluas karena meningkatnya jumlah mahasiswa yang membawa kendaraan pribadi.
2.    Tempat ibadah (masjid) menjadi lebih padat sehingga membuat para pengunjung kurang nyaman.
3.    Kemacetan lalu lintas saat jam pulang kuliah membuat masyarakat sekitar kampus merasa kurang nyaman.

-    Dari segi kurikulum :

1.    Jadwal praktikum menjadi lebih sulit diatur karena jumlah kelas yang meningkat.


Contoh-contoh diatas merupakan sebagian kecil dampak negatif yang saya rasakan akibat peningkatan jumlah mahasiswa Gunadarma ini. Namun, dari yang saya lihat sebenarnya Gunadarma sudah cukup mengerahkan usahanya semaksimal mungkin untuk memberikan fasilitas terbaik kepada seluruh mahasiswanya. Penambahan jumlah AC disetiap kelas sudah saya rasakan manfaatnya. Walaupun terlihat sepele, namun fasilitas tersebut sudah cukup memberikan kenyamanan pada kami sebagai mahasiswa.

Harapan saya, semoga untuk tahun-tahun selanjutnya fasilitas yang diberikan Gunadarma jauh lebih baik lagi dari yang sudah ada saat ini. Sehingga bisa terus meningkatkan minat-minat seluruh lapisan masyarakat untuk berkembang di dalam lingkungan salah satu universitas swasta terbaik di Indonesia ini.

Prepare Menstruasi

PERSIAPAN SAAT MENGALAMI MENSTRUASI

Setelah kita mulai merasakan tanda-tanda akan mengalami menstruasi biasanya kita langsung mencari-cari pembalut untuk persediaan. Bagi yang sudah terbiasa pastinya sudah memiliki persediaan. Berbagai macam pembalut tersedia di pasaran, intinya sih sama-sama digunakan pada saat dibutuhkan yaitu ketika menstruasi terjadi.

Berikut ini ada berbagai jenis pembalut yang biasa kita gunakan :

-    Pantyliner
Merupakan pembalut tipis yang dipakai pada saat hanya keputihan atau ketika darah menstruasi yang dikeluarkan sudah sangat sedikit.

-    Minipad
Hampir sama seperti pantyliner, hanya saja minipad ini lebih tebal. Sehingga bisa menampung darah lebih banyak daripada pantyliner.

-    Maxipad
Nah, kalau pembalut ini sangat amat tebal, ada yang bilang mirip popok. Sangat cocok dipakai pada saat malam hari ketika darah yang dikeluarkan sangat banyak.

-    Wings
Pada pembalut jenis ini, terdapat sayap tambahn pada pinggiran pembalut yang pada tiap sisinya terdapat perekat untuk direkatkan pada bagian bawah celana dalam yang kita gunakan. Pas sekali jika kita sedang beraktivitas ekstra.

-    Tampon
Sejenis pembalut yang dipakai untuk menyerap darah dalam vagina. Caranya adalah dengan memasukkannya ke dalam lubang vagina dengan bantuan aplikator. Tampon memiliki tali untuk memudahkan menariknya keluar. Sedikit ‘ngeri’ untuk membayangkannya. Tapi alat ini benar-benar ada, walaupun saya belum pernah mencobanya. Menurut buku yang saya baca, tampon cukup baik digunakan karena kita tetap bisa berenang dan melakukan aktivitas lain tanpa perlu khawatir tembus atau bocor.

Sumber : Buku Girlology

PMS

Pre Menstruasi Syndrome (PMS)

PMS merupakan perubahan emosi yang terjadi pada wanita yang akan mengalami menstruasi. Biasanya sih muncul sekitar 1 atau 2 minggu sebelum menstruasi dimulai. Perubahan emosi yang terjadi bisa bermacam-macam, mulai dari moody, gampang nangis, kesel sama orang, dll. Bahkan, bisa juga kelihatan dari perubahan fisik, misalnya kram, payudara terasa sakit, nafsu makan bertambah, dll. Kita akan mengalami kram pada saat sebelum atau malah pada saat menstruasi berlangsung. Biasanya kita akan merasa kram pada bagian perut dan juga pinggul. Malahan bisa juga sakitnya terasa sampai paha juga pinggang. Bagi yang sudah pernah merasakan pasti tahu rasanya kayak apa.

Kenapa bisa terjadi kram ya? Ternyata kram itu terjadi karena rahim kita melakukan gerakan meremas untuk melepaskan jaringan otot dan darah yang menyebabkan menstruasi. Kalau menurut bahasa biologinya sih bisa terjadinya proses meremas itu karena ada hormon progesteron dan beberapa zat kimia lainnya yang dilepaskan setelah ovulasi. Kalau kalian sudah pernah mempelajari bab reproduksi pada mata pelajaran biologi, pasti lumayan paham dengan istilah ini.

Berikut ini ada beberapa tips untuk mengurangi atau bahkan mencegah gejala PMS :

1.    Olahraga ringan kurang lebih 30 menit setiap hari.
2.    Jangan mengonsumsi kafein atau makanan yang mengandung kadar garam tinggi.
3.    Konsumsilah beberapa vitamin tertentu yang bisa membantu, misalnya vitamin E.
4.    Pada saat makan malam, usahakan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, rendah protein, rendah lemak, dan usahakan untuk menghindari daging merah, makanan berminyak, protein hewani dan lemak jenuh.
5.    Konsumsilah asam lemak omega-3 seperti minyak ikan. Hal ini bisa mengurangi kram, moody, dan payudara yang sensitif.
6.    Memakai bra yang sesuai dengan keadaan payudaramu ketika PMS, misalnya sport bra yang bisa mengatasi pembengkakan payudara.
7.    Luangkan waktu untuk bersantai, misalnya mendengarkan musik. Dan yang pasti, harus banyak minum air putih.


Sumber : Buku Girlology

Menstruasi

PENDARAHAN  MENSTRUASI

Pada saat menstruasi, ternyata kita mengeluarkan darah hanya sekitar dua sendok makan sampai setengah gelas darah dan cairan. Sebenarnya sih lebih banyak cairan yang dikeluarkannya daripada darah. Oleh karena itu, darah yang biasa kita lihat pada saat menstruasi tidak nampak seperti darah sungguhan. Biasanya berwarna merah tua atau kecoklatan. Terkadang ada juga yang berwarna kehitaman. Kita tidak perlu khawatir kekurangan darah akibat menstruasi. Karena tubuh kita mampu memproduksi darah sesuai dengan jumlah darah yang kita keluarkan pada saat menstruasi.

Biasanya kita mengalami masa menstruasi selama 3-7 hari. Darah akan membanjir pada dua hari pertama saja. Untuk hari-hari selanjutnya banyaknya darah yang keluar akan berkurang sedikit demi sedikit sampai akhirnya tidak bersisa. Darah yang kita keluarkan pada saat menstrusi terkadang berbentuk seperti gumpalan hati dan biasanya kenyal seperti agar-agar, namanya adalah clot. Clot itu terjadi karena darah menstruasi kita macet di vagina selama kita tidur semalaman, jadi waktu kita bangun di pagi hari clot itu akan keluar dengan sendirinya. Hal ini normal kok, kecuali kalau bentuk clot yang keluar itu besar-besar dan sangat berlebihan, mungkin ada sesuatu yang salah. Sebaiknya periksakan itu pada dokter.


Sumber : Buku Girlology

Penyesalan

JANGAN TAKUT MENYESAL

Kenapa ada kata ‘penyesalan’? Karena dari situ kita dapat mempelajari apa yang sebaiknya kita lakukan setelah melakukan kesalahan. Namanya juga menyesal, pasti tidak terduga kalau apa yang telah kita lakukan itu adalah hal yang salah. Bisa karena memang  tidak sengaja atau bisa juga karena memang tahu itu salah tapi tidak memikirkan konsekuensinya. Akhirnya di akhir permasalahan hanya ada kata MENYESAL.

Jangan malu untuk berkata menyesal, karena dengan menyesali perbuatan salah kita, secara tidak langsung kita mencoba untuk memperbaiki keadaan agar tidak berdampak lebih negatif lagi. Memang sih mungkin tidak akan ada perubahan yang sangat mencolok. Tapi, dengan menyesal dan meminta maaf kita akan mendapatkan kepuasan hati tersendiri meski dari segi manapun kita tetap bersalah.

Keadaan yang sudah terjadi tidak dapat kita ulang kembali, ya itu memang benar. Jadi, penyesalan tidak ada gunanya kan? Belum tentu. Seperti yang saya bilang, menyesal itu bisa membuat hati kita lebih merasa tenang. Dengan kondisi yang tenang, kita dapat berpikir positif dan memotifasi diri sendiri untuk tidak melakukan kesalahan yang sama. Keyakinan yang kita ciptakan dalam hati akan terus berkembang sehingga menimbulkan kebiasaan untuk tidak melakukan kesalahan yang pernah terjadi. Dari sinilah kita tahu bahwa menyesal itu ada juga manfaatnya.

Problem

MASALALU


Masa lalu memang bukan harapan. Masa lalu memang bukan sebuah rencana. Ia sudah tertulis sebagai takdir. Takdir yang mau tidak mau harus kita terima. Baik itu masa lalu yang indah maupun masa lalu yang buruk. Kalau masa lalu yang indah, mungkin akan dijadikan kenangan manis yang tak terlupakan yang akan selalu diingat sepanjang masa. Sedangkan masa lalu yang buruk, tentunya ingin kita lupakan dan buang-buang jauh dari pikiran kita, bisa juga kita jadikan sebagai pelajaran.

Masa lalu yang buruk memberikan dampak emosional yang labil bagi kita. Sebagian orang mungkin akan menghukum diri sendiri akibat kenangan buruk yang disebabkan orang itu sendiri. Bahkan, bisa juga akan membenci orang lain atas kenangan buruk yang orang lain berikan terhadapnya. Membayangkan masa lalu yang buruk seperti menghujam diri kita pada suasana yang kelam, lemah, dan tak bahagia.
Tuhan selalu menciptakan hal yang bertolak belakang untuk saling mengisi. Dimana ada salah disitu ada benar, dimana ada baik disitu ada buruk. Oleh karena itu setiap kenangan buruk bisa kita imbangi dengan kenangan baik yang kita punya. 

Setiap hal buruk yang teringat-ingat dalam benak kita harus segera kita musnahkan dengan berpikir positif agar dapat mengontrol emosi kita untuk tetap tegar. Rasa tertekan yang timbul akibat masa lalu bisa menjadi penyakit yang berbahaya bagi kesehatan kita. Jadi, tak ada salahnya untuk mencoba berpikir positif demi kesehatan fisik dan jiwa kita untuk masa depan yang lebih baik lagi.

KARATE

KOMPETISI KARATE

Minggu, 07 November 2010, Margo City Depok.


             Minggu siang iseng-iseng saya dan teman-teman wifi-an di JCO Margo City. Kami berencana mengerjakan tugas blog sepanjang waktu. Tapi apalah daya berhubung batere laptop sudah kepalang habis akhirnya kami memutuskan untuk beranjak dari tempat duduk nyaman di JCO. 

              Sambil berjalan-jalan di sepanjanng area mall, kami melihat sebuah event yang sangat meriah.Wah, ternyata ada kompetisi karate tingkat junior-senior. Dari lantai 3 tempat kami berada, kami melongok ke bawah menyaksikan kompetisi tersebut. Rame bangeeeet.. Ternyata sebelum pertandingan dimulai, ada sebuah pertunjukkan tarian sampil maminkan alat musik semacam gendang dan juga bass drum. Saya kurang begitu tau apa nama pertunjukkan ini. Gambarnya bisa dilihat di bawah ini, kalau teman-teman ada yang tahu tolong beritahu saya yaa, hehe.


               Setelah pertunjukkan tari selesai, kompetisi segera dimulai. Pertandingan pertama diikuti oleh para peserta karate senior. Satu persatu juri memasuki area pertandingan. Setelah itu, sepasang peserta dewasa (laki-laki) mulai diadu ketangkasannya. Pertandingan ini berlangsung meriah, para penonton yang ada disamping area pertandingan sangat antusias sekali. Saya aja sampai jongkok di pinggir balkon kaca dari lantai 3. Ada fotonya juga nih..

               Sebenernya saya kurang paham sama aturan kompetisi ini, jadi kalau ditanya gimana kesimpulannya ya saya kurang bisa menjelaskan. Yang saya paham dari pertandingan ini,, kalau juri mengangkat bendera sesuai warna tali pinggang pemainnya, berarti dia yang menang. Selebihnya saya kurang paham nih.. Mungkin kapan-kapan saya bisa paham kalau udah baca artikel tentang ilmu karate kali yaa.. Berikut ini ada beberapa foto yang saya ambil..








               Berhubung paham engga paham sama kompetisi ini, sesekali saya beranjak dari tempat itu dan mulai berjalan-jalan kesana kemari. Sampai-sampai waktu menunjukkan hampir petang, tapi kompetisi karate masih saja ramai. Saat saya kembali melihat kompetisi tersebut, ternyata kini gilirn para jagoan cilik beraksi. Adu karate junior pun tak kalah serunya. Beberapa peserta sempat mengalami cidera kecil. Mungkin karena teknik yang masih kurang baik bagi usia mereka, berbeda dengan para seniornya. Tak segan-segan dokter pun siap siaga di pinggir area tanding untuk berjaga-jaga.

     Waktu berjalan semakin petang, saya memutuskan untuk pulang walaupun pertandingan belum berakhir. Sebenernya sih penasaran juga ingin tahu siapa saja para juaranya. Tapi ya sudahlah mungkin lain kali akan ada kesempatan lagi.

     Satu hal yang masih menjadi pikiran saya adalah pertunjukkan tari diawal kompetisi itu sebenernya apa sih namanya.. Hmmm.. nanti akan saya cari tahu..
Sekian.

Kehidupan Sosial

MANUSIA SEBAGAI MAHLUK INDIVIDU DAN SOSIAL

            Sebagai mahluk individu, manusia mempunyai akal pikiran yang dapat digunakan untuk berpikir dan berperilaku. Dengan akal tersebut, manusia dapat mengembangkan potensi-potensi yang ada di dalam dirinya seperti, karya, cipta, dan rasa. Dengan pengembangan potensi-potensi yang ada, manusia mampu mengembangkan dirinya sebagai manusia seutuhnya yaitu makhluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna.

             Perkembangan tiap manusia memungkinkan seseorang untuk mengembangkan setiap potensi yang ada pada dirinya secara optimal. Sebagai makhluk individu juga manusia mempunyai suatu potensi yang akan berkembang jika disertai dengan pendidikan. Melalui pendidikan, manusia dapat menggali dan mengoptimalkan segala potensi yang ada pada dirinya. Melalui pendidikan manusia dapat mengembangkan ide-ide yang ada dalam pikirannya dan menerapkannya dalam kehidupannya sehari-hari yang dapat meningkatkan kualitas hidup manusia itu sendiri.

              Setiap manusia memiliki ciri khas tersendiri, tidak ada manusia yang sama. Dari sekian banyak manusia, ternyata masing-masing memiliki keunikan tersendiri. Keunikan tersebut bias bersumber dari pola hidup yang dijalani manusia tersebut sepanjang hidupnya. Pada umumnya keunikan yang dimiliki setiap manusia memberikan dampak yang khusus bagi oranglain. Bisa jadi berupa daya tarik, perilaku, tata karma, dan sebagainya. Semua keunikan atau ciri khas tersebut tentu saja bisa terjadi secara alamiah.

            Manusia tidak dapat hidup sendirian. Manusia memiliki keinginan untuk bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya. Hal tersebut merupakan salah satu sifat manusia yang memang selalu ingin beriteraksi dengan manusia lainnya. Dalam kehidupan manusia sehari-hari, manusia selalu hidup sebagai warga suatu kesatuan hidup, warga masyarakat, dan warga Negara. 

              Dalam menjalani hal tersebut, tentu saja menimbulkan dampak negatif dan positif bagi kehiduan manusia tersebut. Keadaan negatif dan positif tersebut merupakan perwujudan dari nilai-nilai sekaligus watak manusia bahkan bisa saja terjadi pertentangan yang diakibatkan oleh interaksi antar individu tersebut. Tiap-tiap pribadi harus bisa mengorbankan hak-hak pribadi demi kepentingan bersama. Hal demikian mencerminkan sikap kekeluargaan dan gotong royong.

              Jadi, pada dasarnya sifat manusia yang sangat beragam memiliki suatu kesamaan yang tak bisa dipungkiri. Interaksi antar individu menunjukkan realitas bahwa manusia tidak bisa hidup sendiri. Ya buktinya aja dari munculnya beragam situs jejaring sosial yang makin beragam. Itu sudah membuktikan bahwa tingkat kebutuhan manusia dalam bersosialisasi semakin berkembang dari masa ke masa.

Proses Pengambilan Keputusan

PENGAMBILAN KEPUTUSAN


            Dalam menyelesaikan masalah perlu adanya suatu keputusan. Karena pada intinya suatu kegiatan yang dikerjakan, yang dianalisis, yang dilihat pada akhirnya berujung pada keputusan. Setiap awal pasti ada akhir. Dari suatu persoalan akan ada sebuah kesimpulan yang pastinya berkaitan dengan keputusan untuk mencapai sesuatu.

             Khususnya dalam suatu organisasi setiap persoalan yang dimusyawarahkan intinya diharapkan suatu keputusan untuk mencapai kesepakatan bersama. Dalam proses penentuan keputusan itu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Banyak konsekuensi yang harus dipertimbangkan. Misalnya dari segi a, b, c, d, dsb. Semuanya itu tergantung dari jenis persoalan yang dihadapi.

             Saya ambil contoh dari pengalaman pribadi saya. Saya pernah mendapat tugas dari seorang dosen untuk mengumpulkan tugas kelas dalam batas waktu tertentu. Teman-teman saya yang tugasnya sudah selesai otomatis langsung mengumpulkannya. Itupun hanya sebagian dari jumlah anak di kelas. Anak-anak yang lain meminta tolong pada saya agar jangan mengumpulkannya dulu. Mereka meminta sedikit waktu untuk diberi kesempatan mngerjakan tugas tersebut. Padahal batas waktu mengumpulkan tinggal sebentar lagi. Jelas aja waktu itu saya bingung harus bagaimana. Saya harus membuat keputusan apakah meninggalkan teman saya atau menunggunya menyelesaikan tugas. Kalau sampai saya melewati batas waktu yang ditentukan lalu ternyata tugas dianggap hangus, saya harus bertanggung jawab terhadap sebagian anak kelas yang menitipkan tugasnya pada saya. Itu merupakan keputusan yang sulit disertai dengan beban tanggung jawab yang harus saya tanggung.

             Keputusan yang diambil dalam keadaan terdesak terkadang ada yang berlangsung baik dan ada yang berakibat fatal. Maka dari itu, suatu proses pengambilan keputusan sangat bergantung pada kondisi, nilai keputusan, dan juga konsekuensi yang diperoleh. Semuanya sangat membingungkan, tapi sebagai manusia yang bijak dengan seiring waktu kondisi-kondisi seperti ini akan memberikan pengalaman-pengalaman tersendiri bagi yang merasakan. Sehingga jika dihadapkan dengan kondisi yang sama lagi, akan ada perubahan yang lebih baik untuk mendapatkan keputusan yang baik dan harus lebih baik dari sebelumnya.

Seminar Techno Update

OVERCLOCKING WOOOW

Sabtu, 30 Oktober 2010, Kampus Gunadarma Depok.

Hari sabtu engga ada kuliah enaknya sih tidur di rumah. Tapi, berhubung Gunadarma mengadakan seminar tentang Techno Update, pagi-pagi saya bergegas ke kampus deh buat ikut seminar. Mumpung gratis seminarnya, sepaham sama jurusan kuliah lagi, hehehe. Sesampainya di gedung 3 lantai 4, buseeeet rame banget yang antri, ternyata emang belum mulai acaranya, jadi harus penuh perjuangan nih masuknya, ckckck.

Akhirnya, setelah berhasil masuk ke dalam ruangan ber-ac tempat berlangsungnya seminar tersebut, saya beserta teman-teman yang lain mulai menikmati materi demi materi yang disampaikan oleh para pembicara. Dari sekian macam materi yang disampaikan ada satu materi yang sangat berkesan bagi saya, yaitu pembahasan mengenai OVERCLOCKING!

APA SIH OVERCLOCKING ??

Overclocking itu merupakan proses peningkatan kemampuan PC agar dapat berjalan diatas rata-rata dari kemampuan yang ada pada PC itu sendiri. Waw, dengan kata lain kita dapat merubah PC yang kita gunakan bisa lebih ekstra lagi kemampuannya, spec yang dikasih dari produsen mungkin emang dikasih ala kadarnya sesuai budget yang kita punya, tapi cukup dengan modal meng-overclock PC, kita sudah mendapatkan hasil yang maksimal untuk PC kita.

APA AJA YANG HARUS DI OVERCLOCK ??

Di dalam PC, ada beberapa komponen yang perlu kita overclock agar menghasilkan kinerja yang maksimal. Komponen tersebut adalah :

  • Processor, merupakan pengontrol dari keseluruhan jalannya suatu sistem komputer. Processor sangat berperan penting bagi komputer karena memang merupakan otak dari seluruh kehiatan yang dilakukan. Dari kegunaanya saja kita sudah bisa tahu betapa pentingnya komponen ini, maka dari itu untuk mengubah spec dari PC yang kita inginkan, komponen ini merupakan yang paling utama untuk di overclock.
  • Motherboard, merupakan komponen terpenting dalam CPU. Kalau mau lihat bentuknya kayak apa, buka aja casing dari CPU nanti bisa dilihat deh bentuknya kayak apa. Kalau di artikan ke dalam bahasa Indonesia sih motherboard bisa diartikan sebagai papan utama. Dimana, papan ini berfungsi untuk menyebar aliran listrik ke semua komponen di sekitar CPU.
  • Kartu Grafis, merupakan kartu yang berfungsi untuk menciptakan dan juga untuk menampilkan berbagai macam tampilan di layar komputer kita. Nah, kalau kartu grafis ini adanya di motherboard, jadi intinya sama-sama ada di CPU.
  • Memory, merupakan komponen komputer yang penting juga selain komponen-komponen yang diatas. Disini, semua aktifitas yang dilakukan oleh PC tersimpan dalam ruang-ruang memori yang terbagi menjadi beberapa bagian, intinya sih di memory juga.
CARA MENG-OVERCLOCK !!

Melalui Basic Input Output System atau biasa kita singkat BIOS. Di dalam BIOS terdapat komponen dasar yang memungkinkan kita untuk melakukan berbagai macam operasi untuk mendukung kegiatan OVERCLOCK. Diantaranya :
  • Program BIOS Setup, disini kita bisa mengkonfigurasi PC mulai dari hardisk, manajemen daya listrik, dll.
  • Driver, disini kita dapat mengkonfigurasi secara lebih spesifik pada komponen perangkat keras dasar seperti processor, perangkat input dsb.
  • Program Bootstraper Utama, disini komputer dapat melakukan proses booting pada sistem operasi yang terpasang.
KENDALA OVERCLOCKING !!

Meng-overclock mungkin bisa dengan mudah kita lakukan dengan mengikuti petunjuknya. Tapi ternyata ada berbagai macam kendala yang muncul. Beberapa kendalanya adalah sbb :
  • Mahalnya budget yang dikeluarkan untuk memperoleh alat instant dalam overclocking.
  • Mendapatkan kestabilan yang sempurna untuk menghasilkan kinerja yang baik.
  • Adanya kemungkinan gagal dalam proses overclocking tersebut.

Hmm, bisa disimpulkan overclocking itu susah-susah gampang. Perlu usaha ekstra untuk mendapatkan hasil yang maksimal,. Dengan banyak belajar dan berlatih, kalau kita benar-benar niat untuk mencapainya, pasti BISA! Jangan takut untuk mencoba, tapi jangan terlalu OVER juga, nanti malah error, hahaha.

Waktu ikut seminar, kami sempat mengikuti workshop overclocking dengan menggunakan PC percobaan. Hasilnya cukup memuaskan, dengan ilmu yang ala kadarnya minimal kita-kita yang belum mahir jadi engga terlalu penasaran buat nyoba-nyoba overclocking.

Mudah-mudahan next time ada kesempatan buat belajar overclocking lagi. Seminar techno update kemarin sangat mengesankan. Sering-sering aja deh Gunadarma mengadakan acara seminar kayak gitu. Jadi semangat!

Pola Hidup Manusia

PERBEDAAN POLA HIDUP MASYARAKAT DESA DAN KOTA

        Pola hidup antara masyarakat desa dan kota pada umumnya sangat terlihat jelas berbeda. Selain faktor lingkungan dimana mereka tinggal dalam melakukan kegiatan sehari-hari, faktor etika dan budaya juga sangat memperlihatkan perbedaan yang ada.

       Kesederhanaan misalnya, sebagian masyarakat desa terbiasa hidup dalam kesederhanaan. Hal tersebut bisa disebabkan karena pada dasarnya secara ekonomi mereka memang tidak mampu dan secara budaya memang tidak senang menyombongkan diri. Berbeda dengan masyarakat kota yang cenderung terbiasa hidup dalam kemewahan.

        Dalam hal kewaspadaan, masyarakat desa lebih mudah menaruh curiga terhadap hal-hal baru yang belum dipahaminya dan akan menganggap hal tersebut sesuatu yang asing. Sedangkan masyarakat kota lebih mudah menerima perubahan-perubahan atau hal asing tersebut sebagai sebuah tren baru atau perkembangan.

      Orang desa sangat menjunjung tinggi kesopanan, misalnya dalam berhadapan dengan orang yang lebih tua, dengan pejabat, dengan tetangga, orang yang tinggi tingkat pendidikannya dan lain-lain. Sudah menjadi karakteristik bagi mereka bahwa suasana kekeluargaan dan persaudaraan telah mendarah-daging dalam hati mereka.

        Ciri khas lain yang dimiliki masyarakat desa antara lain, berbicara apa adanya. Mereka tidak peduli apakah ucapan mereka menyakitkan atau tidak bagi orang lain karena memang mereka tidak bermaksud untuk menyakiti orang lain. Kejujuran, itulah yang mereka tanamkan.

         Dalam hal keuangan, masyarakat kota lebih cenderung mempublikasikannya ke khalayak. Karena menurut mereka, status sosial dari segi materi sangat berpengaruh dalam pergaulan. Sedangkan masyarakat desa biasanya akan menutup diri jika ada orang yang bertanya tentang sisi kemampuan ekonomi keluarga. Apalagi jika orang tersebut belum begitu dikenalnya.

         Baik secara langsung maupun tidak langsung, ketika bertemu dan bergaul dengan orang kota, masyarakat desa cenderung memiliki perasaan minder yang cukup besar. Biasanya mereka lebih memilih untuk tidak banyak bicara. Berbeda dengan masyarakat kota yang cenderung agresif dalam bergaul.

        Masyarakat desa benar-benar memperhitungkan kebaikan orang lain yang pernah diterimanya. Balas budi yang diberikan ada orang lain tidak selalu dalam wujud materi seperti yang kebanyakan dilakukan oleh orang kota.

        Adapula salah satu ciri khas masyarakat desa yang dimiliki hampir di seluruh kawasan Indonesia, yaitu gotong royong. Tanpa dimintai pertolongan, dengan serta merta mereka akan membantu tetangga mereka yang butuh pertolongan. Sedangkan masyarakat kota biasanya cenderung kurang peka terhadap lingkungan sekitar karena kesibukkan yang dijalani setia individu.

         Pada dasarnya berbagai pola hidup yang tercermin dalam kehidupan bermasyarakat antara masyarakat kota dan masyarakat desa tergantung kepada individu yang masing-masing menjalaninya. Karena di jaman globalisasi seperti ini, pola kehidupan berubah begitu drastis mengikuti perkembangan jaman yang ada.

Konflik Organisasi

Konflik Organisasi, Kendala atau Batu Loncatan?

Saya akan membahas mengenai salah satu bagian penting dalam suatu organisasi. Bisa dibilang merupakan suatu bumbu dalam kehidupan berorganisasi. Pembahasan yang akan saya tuangkan pada blog ini saya bagi menjadi 3 kategori sbb :

1. Apa sih konflik Organisasi?

       Organisasi merupakan wadah untuk menuangkan berbagai aspirasi anggotanya untuk mencapai suatu tujuan bersama. Penjelasan tersebut sudah saya jelaskan pada artikel yang sebelumnya. Dari semua aspirasi yang dituangkan pastinya ada aja perbedaan pendapat. Dari perbedaan pendapat yang ada, mau engga mau harus ada yang mengalah kalau seumpanya pendapat dia engga diterima. Tapi ya namanya juga manusia, pasti ada saja keegoisan yang muncul tiba-tiba. Kadang-kadang itu tuh salah satu faktor yang bikin adanya perdebatan atau bisa dibilang KONFLIK INTERNAL dalam suatu organisasi.

       Konflik engga selalu ada di dalam antar anggotanya aja. Kadang-kadang antar organisasi juga bisa terjadi perdebatan. Saya akan ambil satu contoh, suatu perusahaan A dengan perusahaan B dimana keduanya bergerak pada bidang yang sama, terkadang muncul sebuah konflik secara tidak langsung. Misalnya, ajang membanding-bandingkan kualitas suatu produk perusahaan A dengan perusahaan B. Biasanya sering kita lihat pada iklan yang disiarkan. Dari situ sudah terlihat bahwa ada bentuk sindiran yang mungkin menyebabkan kontroversi internal sehingga menimbulkan sikap bersaing yang tinggi antar perusahaan.

2. Sensansi Konflik sebagai Batu Loncatan

       Permasalahan berdasarkan contoh yang saya jelaskan diatas akan saya perjelas kembali. Terkadang, saya sebagai konsumen yang melihat bentuk konflik antar perusahaan tersebut hanya bisa menggeleng-gelengkan kepala sambil berkata "Dunia bisnis harus sampe segitunya apa ya? Ckckck". Yang saya engga ngerti, kenapa mesti terlalu menunjukkan unsur-unsur sindiran terhadap produk lain, padahal dengan menunjukkan keunggulan produk sendiri.saya rasa masyarakat yang menilainya pasti memiliki nilai plus tersendiri pada produk tersebut.

        Mungkin, dari konflik secara tidak langsung itu pihak-pihak marketing dalam perusahaan tersebut mungkin memang sengaja menunjukkannya kepada masyarakat luas agar memiliki daya tarik sendiri yang walaupun (mungkin) bersifat negatif tapi bisa memberi daya tarik yang luar biasa bagi penjualan produknya. Sehingga dari situ dapat disimpulkan bahwa bisa saja bentuk konflik yang muncul hanya sebagai batu loncatan.

3. Penyelesaiannya

       Ada awal pasti ada akhir, ada masalah pasti ada solusi. Semua bentuk konflik antar organisasi, kelompok, perusahaan, dan sebagainya harus mempunyai penyelesaiian yang terbaik demi mencapai kesepakatan bersama. Kalau terus-terusan debat tapi engga ada hasilnya, buat apa adanya organisasi.

       Jadi, semua rasa egois dari masing-masing individu harus dikontrol sebaik mungkin. Caranya bisa macam-macam, mulai dari musyawarah, mengadakan voting, dan lain-lain. Tapi, kalau sudah termasuk urusan konflik antar perusahaan yang saya ceritakan di atas, bentuk penyelesaiiannya bisa beda. Mungkin penyelesaiiannya tergantung kesadaran dari masing-masing perusahaan. Kalau memang menurut mereka baik untuk perkembangan perusahaannya, mereka tetap di jalur yang sama, tapi ya kalau sebaliknya lebih baik mengalah dan cari solusi lainnya supaya produknya tetap unggul.

Sosialisasi


MANUSIA SEBAGAI MAHLUK INDIVIDU DAN SOSIAL

Manusia memiliki akal pikiran yang dapat digunakan untuk berpikir dan berperilaku. Dengan akal tersebut, manusia dapat mengembangkan potensi-potensi yang ada di dalam dirinya seperti, karya, cipta, dan rasa. Dengan pengembangan potensi-potensi yang ada, manusia mampu mengembangkan dirinya sebagai manusia seutuhnya yaitu makhluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna.

Perkembangan keindividualan memungkinkan seseorang untuk mengembangkan setiap potensi yang ada pada dirinya secara optimal. Sebagai makhluk individu juga manusia mempunyai suatu potensi yang akan berkembang jika disertai dengan pendidikan. Melalui pendidikan, manusia dapat menggali dan mengoptimalkan segala potensi yang ada pada dirinya. Melalui pendidikan manusia dapat mengembangkan ide-ide yang ada dalam pikirannya dan menerapkannya dalam kehidupannya sehari-hari yang dapat meningkatkan kualitas hidup manusia itu sendiri.

Setiap manusia memiliki ciri khas tersendiri, tidak ada manusia yang sama. Dari sekian banyak manusia, ternyata masing-masing memiliki keunikan tersendiri. Keunikan tersebut bias bersumver dari pola hidup yang dijalani manusia tersebut sepanjang hidupnya. Pada umumnya keunikan yang dimiliki setiap manusia memberikan dampak yang khusus bagi oranglain. Bisa jadi berupa daya tarik, perilaku, tata karma, dan sebagainya. Semua keunikan atau ciri khas tersebut tentu saja bisa terjadi secara alamiah.

Manusia tidak dapat hidup sendirian. Manusia memiliki keinginan untuk bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya. Hal tersebut merupakan salah satu sifat manusia yang memang selalu ingin beriteraksi dengan manusia lainnya. Dalam kehidupan manusia sehari-hari, manusia selalu hidup sebagai warga suatu kesatuan hidup, warga masyarakat, dan warga Negara.

Dalam menjalani hal tersebut, tentu saja menimbulkan dampak negatif dan positif bagi kehiduan manusia tersebut. Keadaan negatif dan positif tersebut merupakan perwujudan dari nilai-nilai sekaligus watak manusia bahkan bisa saja terjadi pertentangan yang diakibatkan oleh interaksi antar individu tersebut. Tiap-tiap pribadi harus bisa mengorbankan hak-hak pribadi demi kepentingan bersama. Hal demikian mencerminkan sikap kekeluargaan dan gotong royong.

Jadi, pada dasarnya sifat manusia yang sangat beragam memiliki suatu kesamaan yang tak bisa dipungkiri. Interaksi antar individu menunjukkan realitas bahwa manusia tidak bisa hidup sendiri. Ya buktinya aja dari munculnya beragam situs jejaring sosial yang makin beragam. Itu sudah membuktikan bahwa tingkat kebutuhan manusia dalam bersosialisasi semakin berkembang dari masa ke masa.

Organisasi

Arti Penting, Ciri dan Unsur Organisasi

Apa sih Organisasi ?


         Menurut sumber terpercaya yaitu wikipedia.org , Organisasi merupakan sekelompok orang dalam suatu wadah untuk tujuan bersama. Organisasi pada dasarnya dijadikan sebagai wadah untuk menuangkan aspirasi setiap anggotanya secara lebih sistematis, terorganisir, terkendali dan dapat bermanfaat bagi semua orang, khususnya tujuan dari suatu organisasi tersebut.


Ciri-ciri Organisasi


Organisasi yang ada pada umumnya memiliki ciri khas tersendiri. Misalnya organisasi yg bersifat materialistis maupun sosialis. Namun, apapun jenis latar belakang organisasi tersebut, pada hakikatnya suatu organisasi memiliki ciri umum yaitu sbb :

  • Terdapat sejumlah orang yang berpartisipasi
  • Terdapat visi dan misi yang sama
  • Tersusun dari sejumlah subsistem yang saling berhubungan
  • Adanya pembagian wewenang maupun peran kerja pada masing-masing anggota
Ciri-ciri yang saya sebutkan diatas mungkin masih berupa ciri umum yang mencerminkan adanya suatu organisasi. Pada poin pertama terlihat jelas bahwa salah satu ciri organisasi adalah melibatkan banyak orang, baik dalam jumlah besar maupun kecil. Pada poin kedua, dijelaskan mengenai apa yang dimaksud dari perkumpulan sejumlah orang tersebut yaitu karena adanya tujuan yang sama. Pada poin ketiga, dijelaskan pula bahwa organisasi mempunyai struktur yang jelas sesuai dengan latar belakang organisasi yang mereka dirikan. Sedangkan pada poin keempat diperjelas kembali bahwa struktur yang berisi subsistem yang saling berkaitan tersebut mempunyai peranannya masing-masing sesuai bidangnya.


Kesimpulan

Berdasarkan ciri-ciri yang telah saya kembangkan diatas, hal-hal tersebut berkaitan pula dengan unsur-unsur dari organisasi tersebut. Sehingga dapat disimpulkan bahwa organisasi memiliki ciri dan unsur sbb :

  • Harus adanya wadah/tempat untuk bekerja sama
  • Harus ada ekelompok orang yang bekerja sama
  • Harus ada kejelasan terhadap tugas ataupun kedudukan pada masing-masing anggota, dan
  • Harus ada tujuan bersama yang akan dicapai
Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Organisasi